Kaset-kaset video lama dalam bentuk VHS, Betamax, VHS-C, Video-8, Hi-8, Digital-8, dan Mini-DV dapat ditransfer menjadi DVD dengan menggunakan alat yang disebut video capture card. Video capture card model lama terdiri dari 2 unit, yakni breakout box dan interface card internal. Video capture hardware model baru berbentuk box eksternal USB. Alat lain yang dibutuhkan adalah alat pemutar (player) yang sesuai dengan jenis kaset video yang akan ditransfer. Yang menjadi kendala adalah jika player-nya sudah tidak ada atau tidak diproduksi lagi, khususnya Betamax.
Salah satu video capture box eksternal yang dapat digunakan adalah Dazzle DVD Recorder HD. (http://www.pinnaclesys.com/publicsite/us/products/dazzle/dvd-recorder-hd/) Untuk video capture card model lama yang mutu gambarnya baik adalah Snazzi. (http://www.snazzi.com/prosumer.asp) Prosedurnya sebagai berikut. - Hubungkan kabel video RCA komposit atau S-video dari output port player ke input port dari video capture box eksternal. Jangan lupa hubungkan kabel audionya juga. Kabel dan konektor video/audio yang digunakan haruslah bermutu baik. - Video capture box dihubungkan ke PC atau notebook melalui port USB. - Kemudian, jalankan software bawaan dari video capture-nya untuk memulai proses capture/transfer. Yang perlu diperhatikan adalah pemilihan sistem warna PAL (25 fps) atau NTSC (29,97 fps) pada saat men-transfer. Pilih sesuai dengan isi video yang ada pada kaset sumbernya. - File hasil transfer akan berformat MPEG-2 (.mpg) yang dapat di-burn langsung ke kepingan DVD atau sekedar disimpan dalam hard-disk.
0 Comments
Leave a Reply. |
AuthorMultimedia Archives
December 2024
Categories |